Makanan Kuliner Mie Bangka | Kuliner Pulau Bangka

mie bangka

Berwisata ke Pulau Bangka tidak harus selalu untuk menikmati wisata alamnya. Anda juga harus mencoba wisata kulinernya yang kami jamin membuat anda ingin kembali lagi. Mie Bangka salah satu makanan kuliner khas dari Pulau Bangka yang patut dicoba. Mie ini sudah cukup dikenal bahkan hingga ke seluruh Indonesia, terutama di kota-kota besar.

Perbedaan mie Bangka dengan mie khas daerah lainnya terdapat dari segi rasa dan bahan-bahan yang digunakan. Mie Bangka disebut-sebut sebagai mie ayamnya Pulau Bangka dengan taburan ayam atau daging lain. Meski mie Bangka sudah menjadi makanan khas, mie ini sebetulnya jenis makanan Hakka atau Khek. Makanan kuliner khas Tiongkok ini dibawa orang Han ke pulau yang dahulu kaya timah ini dan kemudian menyatu dengan selera kuliner setempat. Di Pulau Bangka, mie ini disebut dengan mien.

Orang Hakka tersebar dan berbaur dengan masyarakat Pulau Bangka. Selain di Bangka Belitung, tersebar juga di Kalimantan dan Pulau Jawa. Karena itu saat ini, mie Bangka dapat ditemukan diberbagai daerah terutama di kota-kota besar. Seperti Jabodetabek, Bandung, Yogyakarta, Sumatera, dan lain-lain. Mie Bangka banyak dijual sebagai jajanan jalanan maupun dapat ditemukan di hotel dan restauran.

Resep Makanan Kuliner Mie Bangka

Bahan utama

  • 500 g mi telur segar/basah
  • 1 sdm minyak sayur
  • 1 sdm kecap asin

Bahan topping

  • 2 sdm minyak sayur
  • 2 siung bawang putih, cincang halus
  • 250 g daging ayam, potong kecil
  • 150 g jamur merah, potong-potong
  • 2 sdm saus tiram
  • 1 sdm kecap asin
  • 1 sdm kecap manis
  • ½ sdt merica bubuk
  • 1 sdt garam
  • 200 ml air

Bahan kuah

  • 500 ml kaldu ayam
  • 1 siung bawang putih cincang
  • 1 sdm daun bawang
  • ½ sdt merica bubuk
  • 1 sdt garam

Pelengkap

  • 4 batang sawi, potong-potong, rebus
  • 100 g tauge, bersihkan
  • 2 sdm bawang merah goreng

Cara Membuat Kuliner Mie Bangka

  1. Didihkan air, masukkan mi sebentar dalam air lalu tiriskan segera.
  2. Aduk minyak dan kecap hingga rata.
  3. Masukkan mie, aduk rata. Sisihkan.

Topping

  1. Tumis bawang putih hingga wangi.
  2. Masukkan potongan ayam, aduk hingga berubah warna dan kaku.
  3. Tambahkan jamur, aduk hingga layu
  4. Masukkan saus tiram, kecap manis, kecap asin, merica dan garam.
  5. Aduk hingga tercampur rata.
  6. Tuangi air, didihkan sebentar hingga kuah habis. Angkat.

Kuah

  1. Rebus kaldu, bawang putih, daun bawang, merica dan garam hingga mendidih lalu angkat.

Penyajian

  1. Taruh mi di dalam mangkuk.
  2. Beri Toppingnya lalu tambahkan sawi, tauge dan daun bawang.
  3. Sajikan dengan Kuahnya.