Bakpao Ubi Ungu

Ubi merupakan salah satu makanan yang sangat mudah ditemukan di Indonesia. Jenis ubi pun ada banyak, mulai dari ubi putih, ubi kuning, ubi ungu, hingga ubi cilembu.

mengandung antioksidan beta karoten yang diduga dapat menurunkan risiko munculnya beberapa jenis kanker, seperti kanker lambung, kanker usus besar, kanker payudara, dan kanker buli-buli. Dari semua jenisnya, ubi ungu memiliki jumlah antioksidan paling tinggi.

Ubi Mengandung nutrisi yang dapat membantu melawan beragam penyakit. Penelitian menunjukkan bahwa mengonsumsi ubi jalar diduga dapat mengurangi risiko penyakit jantung, diabetes, dan obesitas.

Ubi jalar dapat diolah dengan cara direbus, dikukus, dipanggang, atau diolah menjadi kue. Makanan ini sudah terasa manis secara alami sehingga dapat langsung disantap tanpa harus menambahkan gula.

Ubi sering disajikan dalam bentuk ubi bakar atau ubi rebus. Itu adalah cara mudah dalam mengolah ubi. Paling enak disantap saat masih hangat. Apalagi jika dimakan saat udara sedang dingin.

Nah, tapi ubi juga bisa lebih nikmat ketika diolah menjadi bentuk yang lainnya. Ubi bisa diolah menjadi berbagai macam jenis camilan.

Agar olahan ubi menjadi lebih variatif, punya beberapa resep olahan ubi andalan yang bisa Mama coba di rumah. Ini dia kumpulan resep olahan ubi yang super enak untuk dijadikan camilan bersama keluarga di rumah.

Pernah mencoba bakpao berwarna ungu? Kalau belum pernah, berarti Mama perlu mencoba resep olahan ubi yang satu ini.

Penggunaan ubi ungu di resep bakpao ini akan membuat hasil akhir bakpao menjadi lebih menarik. Warna ungu dari ubi ungu akan menjadi pewarna alami.

Bahan-Bahan:

  • 500 gr tepung pao / protein rendah
  • 7 gr ragi instant
  • 250 gr ubi ungu dikukus dan dihaluskan
  • 100 gr gula pasir
  • 200 ml air
  • 50 gr mentega putih
  • ΒΌ gram garam
  • 1 batang coklat yang sudah dicincang kecil

Cara Membuat:

  • Aktifkan ragi terlebih dahulu. Caranya adalah dengan mencampur ragi instan dengan air dan gula. Diamkan sekitar 5 menit.
  • Campur tepung pao atau protein rendah dan ubi. Tuang sedikit demi sedikit air ragi yang sudah diaktifkan sambil di aduk rata.
  • Kemudian, masukan garam dan mentega putih.
  • Uleni sampai adonan menjadi kalis.
  • Bagi adonan dengan berat masing-masing sekitar 50 gram.
  • Bulatkan adonan dan diamkan sekitar 15 menit.
  • Setelah adonan didiamkan, kempiskan adonan dan beri coklat batang sebagai isian.
  • Bulatkan kembali adonan bakpao.
  • Alasi masing-masing adonan dengan kertas minyak atau daun pisang.
  • Istirahatkan adonan 30-45 menit.
  • Panaskan kukusan.
  • Kukus bakpao hingga matang. Kurang lebih 15 menit.
  • Jika sudah matang maka bakpao ubi ungu siap untuk disajikan.