Keripik Talas

Anda mungkin sudah tidak asing lagi dengan berbagai olahan dari talas, mulai dari kue hingga keripik. Meski tidak sepopuler umbi lain, kandungan talas menawarkan segudang manfaat bagi kesehatan.

Berkat kandungan serat pada talas, Anda juga bisa menurunkan berat badan dengan memasukkan umbi-umbian ini dalam menu diet.

Penelitian tersebut menunjukkan bahwa makan 30 gram serat setiap hari dapat membantu Anda menurunkan berat badan. Cara sederhana ini mungkin tidak sebaik dengan diet rumit lainnya, tetapi dapat memenuhi kebutuhan serat harian Anda.

Talas adalah salah satu sumber serat yang memiliki khasiat bagi kesehatan jantung. Asupan seratnya tidak hanya dihubungkan dengan penurunan risiko penyakit jantung, melainkan juga membantu menurunkan tekanan darah dan kolesterol.

Selain itu, kandungan serat dalam talas juga membuat Anda merasa kenyang lebih lama. Meski begitu, kandungan kalori dalam talas cukup tinggi, sehingga Anda mungkin perlu berhati-hati saat mengonsumsinya untuk mencegah kenaikan berat badan.

Salah satu manfaat talas yang bisa Anda peroleh adalah menjaga kesehatan pencernaan. Begini, talas adalah salah satu umbi-umbian dengan pati resisten yang baik untuk kesehatan usus.

Pati resisten dapat meningkatkan kesehatan usus karena fermentasi usus besar menghasilkan lebih banyak bakteri baik. Bakteri usus yang sehat dapat mencegah sembelit dan perut kembung.

Rasa gurih dan renyahnya keripik membuat camilan ini banyak digemari banyak orang. Olahan keripik pada masing-masing daerah juga punya cirinya masing-masing lho.
Aneka macam keripik juga menggunakan bahan-bahan utama yang beragam. Bisa dari sayuran, umbi-umbian, hingga buah-buahan.
Tak sulit menemukan camilan keripik yang dijual di pasaran. Namun jika kamu mau mengolahnya sendiri, hasil keripiknya akan lebih banyak dibanding membeli lho. Kamu juga bisa menyesuaikan bumbu-bumbu pelengkapnya sesuai selera.
Tertarik mencoba?

Bahan-Bahan:

  • 1 sdt penyedap rasa
  • 1,5 kg talas kupas kulitnya
  • 5 butir bawang putih
  • Garam secukupnya

Cara Membuat:

  • Cuci bersih talas. Sambil digosok-gosok. Biar hilang getahnya.
  • Haluskan bawang putih. Campurkan garam dan penyedap rasa dalam wadah berisi air untuk merendam talas.
  • Serut talas menggunakan alat penyerut talas.
  • Kemudian rendam talas di air bawang selama 30 menit.
  • Tiriskan, kemudian goreng.