Makanan Kuliner Nasi Kapau Khas Sumatera Barat

nasi kapau

Nasi Kapau ialah makanan kuliner nasi ramas khas nagari Kapau yang cukup populer di daerah Sumatera Barat. Nasi kapau terdiri atas nasi, sambal, dan lauk pauk khas Kapau. Adapun berbagai olahan makanan yang dapat menjadi pilihan anda yaitu gulai sayur nangka, gulai tunjang (urat kaki kerbau atau sapi), gulai cangcang (tulang dan daging kerbau), gulai ikan, kikil, dendeng daging, sayur-mayur yang dapat anda pilih seperti campuran kol, rebung muda, kacang panjang, dan berbagai jenis sayuran lainnya.

Salah satu tempat makan yang menyajikan makanan ini adalah Nagari Kapau yang letaknya sekitar lima kilometer dari Bukittinggi. Di Bukittinggi sendiri, pedagang nasi kapau berada di Pasar Bawah. Seorang uni-uni atau ibu-ibu berdagang nasi kapau dengan dikelilingi banyak wadah berisi olahan makanan, yang jumlahnya dapat mencapai 20 jenis pilihan. Saat melayani pembeli, pedagang akan menggunakan sendok lauk bertangkai panjang agar dapat menjangkau semua wadah makanan.

Resep Makanan Kuliner Nasi Kapau

Bahan utama

  • 500 gram usus sapi
  • 1 buah jeruk nipis, ambil airnya
  • 1 liter santan dari 1 butir kelapa
  • 1 lembar daun kunyit
  • 2 lembar daun jeruk
  • 2 lembar daun salam
  • 1 batang serai (keprek)
  • 5 butir telur ayam
  • 1 sendok teh garam
  • 3 sendok teh tepung terigu/ tepung bumbu siap pakai

Bumbu halus

  • 2 cm lengkuas
  • 2 cm jahe
  • 1 ruas kunyit
  • 10 butir bawang putih
  • 5 butir bawang merah
  • 3 sendok makan cabe merah giling

Cara Membuat Kuliner Nasi Kapau Sumatera Barat

  1. Cuci bersih usus lalu rendam 5 mnt dengan air perasan jeruk nipis, angkat dan sisihkan.
  2. Didihkan air secukupnya
  3. Ambil 1 sdm bumbu halus dan 3 sdm tepung siap pakai, dimasukkan ke dalam wadah yg berisi telur, lalu diaduk rata.
  4. Ikat salah satu ujung usus, lalu masukkan adonan telur dengan menggunakan corong, lalu ikat ujungnya dengan kencang.
  5. Masukkan usus kedalam air mendidih, bolak balik hingga 15 mnt
  6. Buang air rebusan usus, masukkan santan, bumbu halus, daun-daun dan garam. Aduk pelan-pelan sampai mendidih.
  7. Kecilkan api, biarkan usus masak sampai empuk dan matang. Setelah matang matikan kompor dan sisihkan.