Roti Goreng Labu

Manfaat labu kuning ternyata tidak hanya dapat diperoleh dari dagingnya, tetapi juga dari bijinya. Buah yang kerap digunakan sebagai campuran berbagai jenis makanan ini mengandung beragam nutrisi yang baik untuk kesehatan tubuh.

Tak hanya dagingnya, biji labu kuning juga dapat diolah menjadi camilan sehat yang bernilai gizi tinggi. Dalam seporsi labu kuning atau setara sekitar 250 gram, terkandung 50 kalori dan beragam nutrisi

Labu kuning merupakan salah satu sumber vitamin A yang baik. Bahkan, kandungan vitamin A di dalam labu kuning lebih banyak dari wortel. Selain itu, buah labu kuning juga kaya akan antioksidan lutein dan zeaxanthin

Labu kuning (Cucurbita moschata) merupakan salah satu jenis buah yang kerap dikonsumsi sebagai campuran kolak, kue, sup, dan puding. Selain itu, buah ini juga bisa diolah dengan cara dikukus, ditumis, hingga dipanggang atau dibakar.

Labu kuning juga mengandung vitamin B, vitamin K, folat, serta beragam antioksidan, seperti antosianin, lutein, kolin, dan karoten. Berkat kandungan nutrisinya yang cukup lengkap, labu baik dikonsumsi oleh siapa pun, baik anak-anak, orang dewasa, dan ibu hamil.

Labu kuning mengandung vitamin A, vitamin C, dan antioksidan beta karoten yang diketahui dapat menghambat pertumbuhan sel kanker dalam tubuh. Kandungan nutrisi tersebut menjadikan labu kuning sebagai salah satu pilihan makanan yang baik untuk mencegah penyakit kanker.

Labu kuning merupakan salah satu bahan makanan yang cukup mudah diolah dan dijadikan berbagai macam menu. Labu kuning kerap dijadikan sebagai isian kolak atau sup labu. Namun selain itu, labu kuning juga bisa diolah dengan cara digoreng lho.
Olahan labu kuning goreng ini cocok dijadikan sebagai camilan karena proses membuatnya terbilang cukup mudah. Tidak hanya lezat dan mudah dibuat, labu kuning goreng pun jadi salah satu makanan yang disukai anak-anak di rumah.

Bahan-Bahan:

  • 250 gr tepung cakra
  • 100 gr labu kuning kukus, haluskan
  • 50 gr gula
  • 2 butir kuning telur
  • 1/2 bungkus fermipan
  • 25 gr susu bubuk
  • 62 cc air dingin
  • 40 gr mentega
  • 1/4 sdt garam
  • 250 gr daging ayam, cincang
  • 1 siung bawang putih, cincang halus
  • 2 siung bawang merah, cincang halus
  • 1/2 bawang bombay uk sedang, potong kotak kecil
  • 1 sdm saus tiram
  • 1 sdm saus sambal
  • 3 sdm kecap manis
  • 1/2 sdm gula pasir
  • 1/2 sdt garam
  • 1/2 sdt merica
  • 1 sdm terigu
  • Air secukupnya
  • 1 batang daun bawang, iris kecil

Cara Membuat:

  • Tumis semua bawang sampai wangi, masukkan ayam, aduk hingga berubah warna.
  • Tambahkan saus sambal, saus tiram, kecap dan bumbu-bumbu, aduk. Masukkan terigu, aduk cepat, tambahkan air secukupnya.
  • Aduk hingga air meresap dan cukup kering. Masukkan daun bawang, aduk sebentar dan angkat.
  • uleni hingga setengah kalis.
    uleni lagi hingga kalis elastis.
  • Bulatkan adonan, tutup wadah dengan cling wrap atau serbet lembab, biarkan mengembang
  • sekitar 40 menit atau mengembang 2 kali lipat.
  • Kempiskan adonan, timbang 50 gr, bulatkan.
  • Gilas adonan dan beri isian. Masukkan ke kocokan putih telur, kemudian balur dengan bread crumbs.
  • Panaskan minyak dalam wajan dan goreng pakai api kecil aja. Goreng sampai breadcrumbs
  • berwarna cokelat keemasan. Angkat dan tiriskan.